RSS

Perawatan Wajah di Larissa Skin Care H+7 minggu

Yeahhh,,,
Lama sekali tidak ngte-blogg lagi,,,
sekarang aku sedang sibuk-sibuknya kuliah sih jadi ya maklum sibukkk,,,

Posting kali ini saya akan share kedatangan saya ke Larissa untuk ketiga kalinya,,,
untuk pertemuan yang ketiga saya datang agak pagi sekitar jam 10.00 WIB dan yang datang baru sedikit.
Saya mengantri dan akhirnya dipanggil ke ruangan dokter. Kebetulan sekali dokter yang menangani adalah dokter yang pertama kali saya ke Larissa. Sang dokter memperhatikan wajah saya dan mendiagnosis bahwa wajah saya sudah tidak berjerawat sehingga saya sudah dapat memakai krim malam.


Krim Malam M2
krim malam saya harganya sama dengan krim pagi saya yaitu seharga Rp. 55.000,-. Selain itu sang dokter juga berkata jika besok ke Larissa lagi akan dilihat perkembangan muka saya, jika cocok dengan krim malamnya maka akan ditambah dengan tabir surya sehingga muka saya akan terjaga kecerahannya. Untuk facial kali ketiga saya di Larissa, dokter menyarankan saya untuk mulai Fruit Facial yang berfungsi untuk memutihkan wajah. Saya disarankan untuk melakukan facial apel. Fruit Facial yang saya pilih menghabiskan biaya sebesar Rp. 65.000,- .
Ada sedikit cerita yang menarik saat saya ke atas untuk melakukan Facial , saya diberikan sebuah tas berisi baju ganti. Saya bingung kenapa diberikan tas, apakah karena sebagai pendatang pertama atau bagaimana, sampai pulang pun dengan menenteng tas tersebut tidak ada yang menghiraukan. Akhirnya saya anggap itu hadiah dari larissa. Jika salah saya mohon maaf karena saya malu bertanya... -_-a
Tas dari Larissa
Sekian share saya sampai jumpa di posting mendatang
My Face H+7minggu pakai produk Larissa

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

HAPPINESS INSIDE


Hei, Bloggers,,
Entri kali ini saya akan coba untuk mereview sebuah buku yang sekarang mulai menggugah hidup saya. Membangunkan saya untuk sadar bahwa hidup di dunia ini tidak ada yang sempurna, yang sempurna hanyalah Allah semata.

HAPPINESS INSIDE
Penulis : Gobind Vashdev
Penerbit : Hikmah (PT. Mizan Publika) Anggota IKAPI
Tebal Buku : XX + 278 hal
ISBN : 978-979-3714-60-8
Cetakan: I - Desember 2009
              II - Februari 2010
              III- Maret 2010

" Di tengah hiruk pikuk dunia yang cenderung semakin banal, buku ini tampil sebagai angin segar. Oase bagi mereka yang mencari pendalaman hidup" ~ Her  Suharyanto, Editor dan Ghostwriter.

itu salah satu pendapat yang saya baca dari halaman pertama setelah cover buku ini. Kalimat ini begitu membuat penasaran saya. Buku ini saya dapatkan dari kakak saya yang diberi oleh teman dekatnya. Buku ini didapatkan setelah menonton Kick Andy secara langsung.

Hal yang unik dari buku ini dapat Anda temukan pada halaman XX dengan judul Reat Dhis First. Kita sebagai pembaca diibaratkan sebagai konsumen yang berkunjung di sebuah warung makan siap saji yang berbendera "all you can reat" Anda datang dan disuguhi dengan menu yang memuat berbagai macam makanan, dan tinggal pilih. Artinya Anda membaca buku ini sesuai dengan kehendak Anda, tidak ada paksaan untuk Anda memilih semua menu atau memakan hidangan sesuai urutan. Semua sesuai dengan keinginan Anda.

Diantara menu yang telah saya reat, saya sangat menikmati hidangan dengan judul Sukses Tidak Mempunyai Aturan. Di dalam bab ini saya menyadari bahwa kita harus mensyukuri sifat-sifat saya walaupun itu negatif. Di buku ini menerangkan bahwa yang terpenting kita bisa belajar mencintai, menerima, dan memanfaatkan sifat positif dan negatif kita.
Berikut kutipan kata mutiara dari bab tersebut
"Apapun keNEGATIFan Anda, buatlah itu sebagai lahan untuk mendapatkan nilai tambah dalam hidup anda"
"Di dalam setiap hal, baik positif maupun negatif , selalu tersimpan aset yang luar biasa yang selalu menanti untuk ditemukan. Misteri kehidupan ini tidak dimana-mana, itu tersembunyi di dalam sifat Anda"

Buku ini telah berhasil membuat saya bingung di beberapa bab dan membuat saya merenung setiap kali membaca 1 bab buku ini .Dalam bukunya pun si penulis menuliskan bahwa jika saya bingung maka itu tanda-tanda saya telah naik tingkat. Buku ini sangat disarankan bagi Anda yang mencari kebahagiaan di dalam diri Anda sendiri.

Hasil dari membaca buku ini adalah saya lebih banyak bersyukur, bersyukur, dan bersyukur serta percaya jika saya berserah diri maka biarkanlah alam semesta mengaturnya. Dan yang terpenting saya merasa BAHAGIA :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Perawatan Wajah di Larissa Skin Care pasca 2 Minggu

Well, Postingan hari ini menceritakan lanjutan dari perawatan wajah saya di Larissa.

Jum'at tanggal 31 Agustus 2012 sudah 2 minggu lebih 4 hari saya memakai produk keluaran Larissa dan hasilnya yep jerawat saya hilang dan muka jadi bersih.
Di hari Jum'at yang panas saya kembali ke Larissa untuk konsul ke dokter. Setelah mengantri cukup lama akhirnya nama saya terpanggil juga. Saya pun masuk ke ruangan dokter. Sang dokter menanyakan apa yang mau dikonsulkan, saya pun mengatakan bahwa saya disuruh oleh dokter sebelumnya untuk facial dua minggu sekali. Setelah itu wajah saya dilihat dan dokter pun mengatakan bahwa cream muka saya akan dinaikka menjadi P3 sebelumnya saya mendapatkan cream P2. Selain itu saya ditawarkan untuk membeli milk cleanser dan penyegar sekaligus bedak keluaran Larissa, dan saya pun menyetujuinya. Untuk perihal facial dokter menyarankan untuk  menaikan tingkatan menjadi facial menggunakan penyinaran sinar biru namanya Bio-Light Therapy. Facial yang kedua ini lebih lama daripada Facial yang pertama. Setelah semuanya selesai saya pun menebus resep dan pulang.
Dari kiri ke kanan milk cleanser, cream P3, dan penyegar
Akan tetapi, pada hari Senin, 3 Agustus 2012 saya merasa ada yang aneh dengan kulit muka saya bagian sekitar mulut dan dahi. Kulit saya terasa sangat kering sekali. Saya pun bertanya kepada teman saya yang sudah berpengalaman mengenai perawatan wajah. Kata teman saya itu kemungkinan adanya ketidakcocokan dengan krim baru, atau kulit saya yang sedang beradaptasi, atau saya yang tidak rajin memakai krim. Setau saya kemungkinan yang terakhir itu mustahil karena saya masih giat untuk perawatan wajah. Saya merasa bimbang untuk kembali lagi ke Larissa atau tidak karena saya tidak mempunyai waktu untuk kembali ke Semarang ataupun ke Larissa Solo karena padatnya jadwal kuliah dan kegiatan non-akademik. Akhirnya saya mengambil keputusan untuk menanggulanginya dengan mengompres kulit saya dengan air hangat dan mengurangi krim saya lebih sedikit dari biasa. Alhasil sekarang kulit saya menjadi agak mendingan dan tidak terlalu kering. Besok jika ke Larissa hal ini akan saya tanyakan ke dokter di Larissa, semoga saya tetap cocok berada di Larissa.

P.S: maaf tidak ada gamabar muka saya karena tidak sempat foto narsis :p besok kelanjutannya akan diusahakan ada,,, 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Perawatan Wajah di Larissa Skin Care

Hari ini saya mencoba untuk sedikit peduli dengan kulit muka saya yang sudah ambruladul semenjak memakai salah satu produk kecantikan yang dijual di pasaran. Saya memutuskan untuk Move On dengan mendatangi salah satu tempat perawatan wajah yang cukup terkenal di Semarang, nama tempatnya adalah Larissa Skin Care.

Logo Larissa

Kenapa memilih Larissa?
Sebenarnya saya juga bingung kenapa saya langsung memutuskan melakukan perawatan wajah di Larissa, padahal keluarga saya kebanyakan ke tempat perawatan lainnya yang juga terkenal. Mungkin alasannya pertama Larissa mengusung tema Back To Nature yang membuat pikiran saya aman akan hal efek samping. Kedua teman saya mengatakan bahwa tempat perawatan satunya itu memakai bahan-bahan kimia yang efeknya cepat jadi untuk kulit sensitif ditakutkan untuk terkena efek samping.

Jadi, tanggal 13 Agustus 2012 pukul 11.00 WIB saya meluncur sendirian ke Larissa Aesthetic Center Semarang yang berada di jalan S.Parman No.6. Sesampainya disana harus ambil nomor antrian dulu dan how lucky, setelah 1 orang maju langsung saya yang duduk di depan Customer Service, karena saya termasuk baru maka saya diminta untuk menyerahkan KTP untuk data, lalu saya disuruh menunggu sampai dipanggil. Saya dipanggil kira-kira 30 menit kemudian. Saya disuruh masuk oleh  yang memanggil ke sebuah ruangan dokter.
Larissa yang saya datangi
Ruangan Dokter
Customer Service
Di dalam ruangan dokter saya bercerita tentang keluhan saya, dan sang dokter meresepi saya dengan paket Acne yang berisi facial foam, krim pagi, dan acne lotion. Selain itu saya juga disarankan untuk facial green tea setiap dua minggu sekali dan saya juga diresepi obat untuk beli di luar. Sebelum keluar dari ruangan dokter saya pun bertanya biaya yang harus saya keluarkan untuk resep ini. Sang Dokter menghitung dan keluar angka 300 an itu sudah termasuk facial green tea Rp. 70.000,00 dan paket acne Rp 102.000,00 dan saya pun menyetujuinya.
(Dari Kiri Ke Kanan) Acne Lotion, Facial Foam Tea Tree Opaque, Obat Racikan
Saya keluar dari ruangan menyerahkan resep dan selembar kertas ke Customer Service agar saya dipanggil untuk facial. Tidak lama sekitar lima menit saya sudah dipanggil untuk ke lantai 2. di lantai dua ada tulisan sarana perawatan kulit wajah saya masuk dan disapa oleh pegawai sana kertas yang diberikan oleh CS saya berikan kepada pegawai tersebut dan saya diberikan selembar kemben ? whatever,,,intinyanya saya disuruh ganti atasan.

Setelah saya berganti baju, saya dipersilahkan untuk tidur di tempat yang disediakan, di situ kita akan dilayani oleh orang berbeda setiap ganti tahapan facial
Tahap I untuk membersihkan wajah
Tahap II setelah di uap maka masuk pada proses pengeluaran (Dipenceti) jerawat
TahapIII di masker
Tahap IV pembersihan wajah dan pendinginan (soalnya ada bagian kayak dikasih es gitu)

Facial pun selesai saya dipersilahkan untuk berganti baju kembali dan dengan membawa struk saya ke lantai bawah menuju ke kasir untuk membayar.
Bukti Resi Pembayaran di Larissa

Nah, untuk resep yang ditebus di luar jenisnya adalah Prove-C dan Acnacare. Menurut sumber Prove-C berfungsi untuk membantu proses penyembuhan luka akibat facial muka saya dan Acnacare merupakan obat jerawat. Sekedar untuk info saja untuk 2 obat ini saya harus merogoh kantong sebesar Rp. 251.000,00 dan dikonsumsi selama 2 minggu.
Prove-C

Acnecare
Resi Pembayaran Tebus Obat
Nah, itu pengalamanku di Larissa jadi tunggu cerita berikutnya ya,,,, :D
Aku Pasca Facial Green Tea

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Komik Sepanjang Masa : Paman Gober

Semua orang pastinya pernah dengar, pernah membaca, dan pernah melihat tentang buku komik Paman Gober,,,
Komik yang terbit dari zaman saya belum lahir sampai detik ini pun masih ada penggemarnya bahkan dapat menyaingi penggemar Micky Mouse dan Donald Duck.

SEJARAH SINGKAT
Karakter dan kisah Paman Gober ditulis oleh Carl Barks dan berkat Paman Gober ini juga Gerombolan Si Berat bisa ikut tercipta sebagai rival dari Paman Gober. Setelah kisah Paman Gober mulai dikenal di wilayah Amerika dan Eropa, penulis dan artist Disney selain Barks mulai menggunakan Paman Gober pada ceritanya, seperti penulis asal Italia Romano Scarpa.
Ternyata dari pihak penerbit Western Publising berpikir untuk mengangkat Paman Gober menjadi sebuah komik tersendiri. Akhirnya komik Paman Gober dengan judul aslinya "Uncle Scrooge" volume 1 berisi cerita "Only a Poor Old Man" terbit pada Maret 1952-1953. Lalu Barks pun membuat cerita Paman Gober lebih berbau petualangan dengan ditemani Donald dan tiga keponakannya Kwak, Kwik, Kwek.
Setelah Barks pensiun, karakter Paman Gober masih diteruskan oleh artist-artist lainnya, bahkan penulis Romano Scarpa menambahkan beberapa karakter untuk meramaikan Dunia Paman Gober seperti Brigitta sang tunangan Gober dan Gideon Mc Duck yang merupakan saudara dari Gober Bebek.
Perkembangan besar pun dilakukan oleh Don Rosa pada tahun 1987. Di bawah Rosa, karakter Paman Gober menjadi lebih etis dan tidak curang. Bahkan Rosa membuat The Life and Times of Scrooge Mc Duck dan karyanya telah diberikan penghargaan Eisner Award pada tahun 1995.
Mau lihat sumbernya silakan buka di sini

Paman Gober
Carl Barks 
Don Rosa dengan tokoh kesayangannya
Romano Scarpa
The Life and Times of Scrooge Mc Duck
Kisah Hidup Paman Gober Edisi Bundel
Kenapa nama Indonesianya Uncle Scrooge adalah Paman Gober?
Alasannya yaitu Gober diambil dari Dagobert Duck yang merupakan adaptasi nama Gober dalam bahasa Belanda. Scrooge sendiri mempunyai arti dalam bahasa indonesia yaitu pelit, sesuai kan dengan karakternya. Lagipula dengan adanya nama Paman Gober di Indonesia membuat Fans Paman Gober lebih gampang dalam mengenal karakter tersebut daripada nama aslinya Uncle Scrooge. Anda pasti setuju kan dengan saya?

Menariknya, nama-nama tokoh yang ada di Dunia Paman Gober pun memiliki nama adaptasi Indonesia yang kadang jauh dari nama asli karya penciptanya. Berikut nama-namanya
Paman Gober dan Keluarga

Donald Duck – Donal Bebek
Daisy Duck – Desi Bebek (di Belanda disebut Katrien Duck)
Scrooge McDuck – Gober Bebek (diambil dari kata Dagobert adaptasi nama dari Belanda)
Huey Duck – Kwik
Duey Duck – Kwek
Louie Duck – Kwak
Grandma Duck – Nenek Bebek
Gladstone Gander – Untung Angsa
Neighbor J.Jones – Pokijan
Fethry Duck – Didi bebek (dari kata Diederik adaptasi nama di Belanda)
Magica de Spell – Mimi Hitam
Gyro Gearloose – Lang Ling Lung
Emily Quackfaster – Nona ketik
Bolivar – Lubas (anjing St Bernard peliharaan Donal Bebek)
Cornelis Coot – Kornelis Prul (ikut Belanda)
Madam Mim – Madam Mik Mak
The Beagle Boys – Gerombolan Siberat
The Junior Woodchuck – Pramuka Siaga
Ludwig von Drake – Profesor Otto
Gus Goose – Agus Angsa
Brigitta McBride - Brigitta
Flintheart Glomgold - Gover Bebek (Bebek Terkaya Ke-2)
John D. Rockerduck - Roker Bebek (Bebek Terkaya Ke-3)

untuk sumbernya dapat di buka di sini untuk melihat jelasnya karakter bisa  dibuka di sini atau ingin mengerti asal muasal nama di tokoh Paman Gober dapat dibuka di sini.

Dalam buku The Life and Times of Scrooge Mc Duck atau dalam adaptasi Indonesianya Kisah Hidup Paman Gober terdapat gambar silsilah keluarga Bebek dan gambar Kota Bebek seperti gambar berikut ini
Silsilah Keluarga Bebek
Kota Bebek (Duckburg)
untuk melihat nama-nama keluarga bebek dalam versi 3 bahasa silakan buka di sini atau ingin mengerti silsilah keluarga bebek dapat dilihat di sini.

Sekian ulasan posting kali ini,,, =D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Berkunjung ke Museum Palagan Ambarawa

Hufttt,,, ternyata sudah sangat lammmaaaaaa sekali saya ndak update ni Blog kasihan,,, kasihan,,, kasihan kata Upin dan Ipin,,, :D

Untuk entri paling baru aku mau nyeritain tentang Museum Palagan Ambarawa yang aku kunjungi pada tanggal 30 Juli 2012 kemarin bersama 4 kawan magangku di PTPN IX di AFD. Kempul-Assinan.

Aku main ke Museum Palagan Ambarawa ini dikarenakan awal rencana mau main ke Museum Kereta Api yang jaraknya lumayan dekat dengan museum ini tapi berhubung ternya Museum Kereta Api sedang direnovasi maka kami memutuskan untuk datang ke Museum Palagan.

untuk tiket masuknya murah kok cuma Rp. 4000,00 rupiah plus biaya parkir motor Rp. 1000,00 aja,, Murah kan?? tapi kalo buat mobil aq ndak tauu,,,

Museum Isdiman
Waktu masuk ada museum ada Museum Isdiman yang isinya peninggalan pemerintahan Jepang dan Belanda. Anda dapat melihat seragam para tentara Jepang dan Belanda, senjata perang, seragam tentara Indonesia, dan barang bersejarah lain.Tapi waktu kita ke sana museumnya di kunci karena kita ke sana pas gak hari libur,,,

terus ceritanya tuh kan aku dan 2 temen pengen foto2 disitu yaudah deh kita foto2.
yang pertama jadi objek foto yaitu kereta, dilanjutkan dengan foto dengan 2 buah kendaraan angkut personil dan meriam yang digunakan dalam pertempuran, lalu dengan tank, dan yang terakhir foto dengan sebuah pesawat yang katanya itu merupakan pesawat Mustang Belanda yang berhasil ditembak jatuh ke dalam Rawa Pening.


Kereta Api Peninggalan Zaman Belanda (cz ada tulisan NICA nya)
Kereta Api Bagian Belakang
Kereta Bagian Tengah (ada tulisan NICA)
Bagian Depan Kereta (Di Tempat Masinis) 
Kendaraan angkut personil dan senjata
Tank
Pesawat Mustang Belanda yang berhasil ditembak jatuh ke dalam Rawa Pening 

Menurut info dari wikipedia
Monumen Palagan Ambarawa
Monumen Palagan Ambarawa adalah sebuah monumen yang terdapat di Ambarawa, Kabupaten Semarang.
Monumen ini merupakan simbol untuk mengenang sejarah pertempuran Palagan Ambarawa pada tanggal 12 Desember - 15 Desember1945 Ambarawa. Pasukan Sekutu yang terdesak dari Magelang mengadakan pengunduran ke Ambarawa, dan pasukan TKR yang dipimpin Kolonel Soedirman berhasil menghancurkan Sekutu pada tanggal 15 Desember 1945, dimana kini diperingati sebagai Hari Infanteri.
Monumen Palagan Ambarawa dibangun pada tahun 1973 dan diresmikan pada 15 Desember 1974 oleh Presiden Soeharto. Gambaran singkat sejarah pertempuran bisa dilihat pada relief yang dibuat pada dinding monumen Palagan Ambarawa. Di monumen ini dapat ditemui peninggalan pemerintahan Jepang dan Belanda.

buat yang penasaran dengan cerita perangnya bisa dibuka di sini .

Sekian dulu posting tentang Monumen Palagan Ambarawa, semoga bermanfaat dan menjadikan referensi tempat buat yang ingin ke sini Ciaooo,,,
Pintu Masuk Monumen Palagan Ambarawa





  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS